Aksi Tanggap Banjir di Jombang
Banjir bandang yang terjadi di Bandar Kedungmulyo, Jombang masih tinggi Belum masuk fase recovery
Pada (07/02) sedari dini hari, kami terus menyiapkan 500 porsi nasi bungkus yang kami bagikan dengan berkeliling sembari membantu evakuasi dan membagikan nasi untuk sarapan para penyintas banjir bandang tersebut
Kami membaginya dalam dua tim,
Tim 1
Saat itu kami turut membantu evakuasi salah satu warga yang sakit
Kami mengantarkanya ke Puskesmas dengan menggunakan bantuan perahu karet dan mobil aksi
Sedangkan tim 2 menyisir tempat pengungsian
Kami bagikan pula nasi bungkus dan air minum yang telah melalui proses filter sehingga layak konsumsi untuk penyintas banjir di Dsn PucangAnom Ds. Pucangsimo Kec. Bandar Kedung Mulyo.
Menjadi kebutuhan dasar bagi para pengungsi sehingga warga mengantri untuk mengisi galon-galon yang mereka miliki dengan air minum yang kami bawa menggunakan mobil pickup tersebut
Warga Bandar Kedungmulyo, Jombang penyintas banjir bandang masih sangat membutuhkan bantuan kita
Donasi lebih mudah melalui website kami
Atau melalui rekening an. #RombongSedekah
Mandiri 1420014264997
BSM 709442982
Mohon beri kode unik khusus 911 dibelakang jumlah transferannya.
Misal transfer 50.000 menjadi 50.911 sebagai kode #Kebencanaan
#RombongSedekah